Resep dan Tutorial Lengkap Pizza Home Made mirip aslinya tapi lebih hemat dan mudah
Loading...
Sponsored Links
Loading...
Reposted from (@get_regrann) - thanks dear. "Pizza Home Made"
Dari pada beli pizza hut yang lumayan nguras kantong, me ding kita buat sendiri ya bunda. Caranya sudah lengkap dan tentunya lebih hemat tinggal eksekusi saja hehee.
Bahan :
250 gram tepung terigu all purpose
2 sdm gula pasir
1 butir telur
90 ml air dingin
30 gram butter
1/4 sdt ragi instant
1/2 sdt baking powder
Sejumput garam
Topping : mozarella,saus tomat/pasta tomat,sosis,ham,daun bawang,tomat cherry dan lain-lain ( sesuai selera/bebas )
Cara Membuat :
1.Campur terigu,ragi,baking powder,gula pasir,garam aduk rata.
2.Masukkan telur aduk sekalian air bertahap ulenin sampai setengah kalis.
3.Masukkan butter ulenin lagi sampai kalis,bulatkan tutup dengan plastik wrap/serbet diamkan adonan selama 40 menit-1 jam atau sampai mengembang 2x lipat.
4.Setelah adonan mengembang,bentuk bulat mau tipis atau tebal kembali keselera lalu pindahkan adonan dalam loyang,saya lapisin pakai kertas baking.
5.Olesin saus tomat,taburin mozarella dan topping taburin lagi mozarella lalu oven pizza selama 15-20 menit sampai matang ( oven harus benar-benar panas baru masukkan adonan pizza)
6.Setelah matang bisa ditaburin basil,origano tergantung selera.enjoy 👌🏻
Sponsored Links
Loading...
Loading...
0 Response to "Resep dan Tutorial Lengkap Pizza Home Made mirip aslinya tapi lebih hemat dan mudah "
Post a Comment