-->
Loading...

Tidak Perlu Dikekang, Karena Bila Dia Sayang Maka Pasti Dia Akan Berjuang Menjaga Hatinya Untukmu !!

Loading...
Sponsored Links
Loading...
Saling percaya, saling jujur, saling terbuka, saling menghargai, saling menghormati, saling mengerti, saling memahami, dan saling bersabar satu sama lain adalah kunci setia dalam sebuah hubungan pernikahan.

Lantas bila ada dintara kamu yang masih saja egois mengekang pasanganmu maka itu adalah cara yang salah. Karena sejatinya, dia tidak perlu kamu kekang, sebab bila memang dia sayang kepadamu maka pasti dia akan berjuang menjaga hatinya untukmu.

Yang Terbaik Tidak Akan Pernah Bermain-main Dengan Hati, Sebab Ia Tahu Janjinya Dengan Pasti

Ketahuilah, yang terbaik itu tidak akan pernah bermain-main dengan hati, bila dia telah berjanji maka pasti dia akan berusaha menepati, meski godaan sering kali mengajak pikirannya menari untuk beringkar janji.
Lantas bagaimana caranya menjaga dia tatkala jauh dari kita? andalkan penjagaan Allah, mintalah Allah agar menjaganya dalam kebaikan, mintalah Allah agar menjaganya dari kemaksiatan, dan sungguh Allah maha hebat dalam memberi penjagaan.

Daripada Kamu Sibuk Mengontrolnya Setiap Saat, Mending Kamu Minta Pada Allah Agar Selalu Menjaganya

Jangan mengkhawatirkan apapun, karena hatinya adalah milik Allah maka mintalah pemiliknya untuk senanntiasa mengarahkan hatinya hanya kepadamu.
Lagipula daripada kamu sibuk mengontrolnya setiap saat, mending kamu minta dan pasrah kepada Allah agar dimanapun dia berada rasanya tetap terjaga untukmu.

Saat Dia Jauh Kamu Tidak Bisa Lagi Mengontrolnya Dengan Penglihatanmu, Tapi Allah Selalu Bisa Melihatnya Dengan Sempurna

Jangan mengandalkan pandanganmu semata, jangan memata-matainya lewat manusia, karena manusia bisa saja salah dalam melihatnya.
Mintalah bantuan Allah, biarkan Allah yang menjaganya dimana pun dia berada, karena saat dia jauh kamu tidak bisa leluasa lagi mengontrolnya dengan penglihatanmu, tapi Allah selalu bisa melihatnya dengan sempurna.

Pasrahlah, Karena Dengan Pasrah Maka Hati Akan Tetap Tenang dan Akan Selamat Dari Sifat Berburuk Sangka

Pasrahlah, karena dengan pasrah maka hati dan pikiranmu akan tetap tenang, serta tentu kamu akan selamat dari sifat buruk sangka.

Selain itu, saat kamu benar-benar memasrahkan kepada Allah, memohon dalam doa terbaikmu maka insyaallah setiap jengkal dia beranjak jauh darimu untuk melaksanakan tugas-tugasnya maka Allah akan menyertainya dengan kebaikan.

Yang Kamu Harus Lakukan Adalah Percaya Kepadanya, dan Teruslah Berdoa Agar Allah Selalu Menyelamatkan Hubunganmu Dengannya

Jadi, tidak perlu kamu sibuk-sibuk ingin tahu bagaimana kelakuan pasanganmu saat dia jauh darimu, yang harus kamu alakukan adalah percaya kepadanya, dan teruslah kamu berdoa agar Allah selalu menyelamatkan hubunganmu dengannya dari hal-hal yang buruk.

Demikianlah pokok bahasan Artikel ini yang dapat kami paparkan, Besar harapan kami Artikel ini dapat bermanfaat untuk kalangan banyak. Karena keterbatasan pengetahuan dan referensi, Penulis menyadari Artikel ini masih jauh dari sempurna, Oleh karena itu saran dan kritik yang membangun sangat diharapkan agar Artikel ini dapat disusun menjadi lebih baik lagi dimasa yang akan datang.

Sumber : humairoh.com/Lailiyatus Sa’adah
Sponsored Links
Loading...
Loading...
Related Posts